Mengenal Teknik Eco-driving: Mengemudi Lebih Ramah Lingkungan

icon 18 September 2023
icon Admin

Dengan melakukan kemudi yang lebih terkontrol dan halus, maka Anda juga dapat memperpanjang usia pakai dari mesin dan berbagai komponen di dalam mobil.

Jika diterapkan secara efektif, maka Anda juga dapat mengurangi berbagai biaya perawatan mobil.

Hal yang Perlu Diperhatikan dan Langkah Melakukannya

Jika Anda akan melakukan teknik ramah lingkungan ini, maka ada berbagai hal yang perlu diperhatikan atau dipersiapkan, yaitu:

  • Gunakan bahan bakar sesuai oktan atau sesuai yang disarankan
  • Jangan lupa untuk memastikan tekanan angin ideal.
  • Hindari muatan kendaraan yang berlebihan.

Jika sudah mempersiapkan hal-hal di atas, maka berikut adalah langkah untuk melakukan teknik berkendara ramah lingkungan yang satu ini:

  • Lakukan penekanan pedal gas dengan pelan, karena jika memulai dengan kecepatan tinggi dapat meningkatkan penggunaan bahan bakar.
  • Tetap perhatikan jarak aman dengan kendaraan di depan Anda. Jarak aman yang dianjurkan yaitu sekitar 2 hingga 3 meter.
  • Lakukan penekanan gas dengan halus ketika berada di area macet.
  • Minimalisir posisi kaki dengan setengah kopling.
  • Untuk melakukan pengereman, manfaatkan engine break.
  • Usahakan untuk menghindari mesin menyala terlalu lama ketika mobil berada dalam posisi idling. Jika berhenti lebih dari 10 menit, maka sebaiknya Anda matikan mesin kendaraan.
  • Ketika mengemudi dengan kecepatan tinggi, tutup jendela mobil.
  • Atur posisi AC dalam temperatur yang ideal, tidak pada temperatur maksimal.
  • Jangan mengemudi dengan agresif.

Itulah berbagai penjelasan tentang salah satu teknik mengemudi dengan ramah lingkungan, mula dari pengertian, manfaat, hingga langkah-langkah untuk menerapkannya.

Supaya dapat turut menjaga lingkungan, teknik eco-driving ini juga sebaiknya Anda terapkan. Lalu, untuk mengetahui berbagai informasi otomotif lainnya, Anda juga bisa mengunjungi laman suzukitrada.co.id!