Simak Cara Menabung untuk Beli Mobil Impian Anak Muda
Bagaimana cara menabung membeli mobil impian pada usia produktif Anda saat ini? Mungkin pertanyaan ini pernah berselancar di pikiran Anda. Khususnya jika Anda adalah penggemar otomotif.
Menabung untuk memiliki mobil yang didamba-dambakan adalah hal yang cukup sulit. Namun, sebenarnya hal ini bisa dilakukan dengan mudah dengan konsistensi dan menerapkan sejumlah tips berikut!
Tips Menabung Membeli Mobil di Usia Produktif
Meskipun usia masih muda dan gaji masih terbilang pas-pasan, memiliki mobil impian tentu sudah bukan angan-angan lagi. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan demi dapat memiliki mobil impian Anda:
- Buat Anggaran yang Realistis!
Sebelum memutuskan untuk membeli mobil, ada baiknya untuk Anda membuat anggaran yang realistis terkait harga mobil, berapa biaya perawatan hingga service yang akan dikeluarkan serta biaya asuransi mobil.
Pastinya Anda pun harus paham bahwa mobil impian dapat menjadi investasi yang cukup besar. Maka dari itu, pastikan untuk benar-benar menghitung secara realistis berapa anggaran yang harus Anda persiapkan.
- Tentukan Target Mobil Impian Anda
Ketika Anda sudah menetapkan target seperti jenis mobil impian yang akan Anda beli, pastikan bahwa harga yang ditawarkan terjangkau dengan kemampuan finansial Anda.
Seperti contoh, dengan penghasilan sekitar Rp5-9 juta/bulan, Anda dapat menabung membeli mobil impian dengan kisaran harga Rp300 juta.
Tentunya hal ini membuat jangka waktu Anda dalam menabung jadi lebih panjang, berbanding terbalik jika Anda menargetkan kendaraan dengan harga di bawah 300 juta.
- Pertimbangkan untuk Membeli Mobil Bekas
Apabila Anda ingin setelah membeli mobil impian masih dapat memiliki tabungan, maka Anda dapat mempertimbangkan untuk membeli mobil bekas. Biasanya, mobil bekas akan dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau dan jauh lebih murah dari mobil baru.
Tetapi untuk membeli, Anda harus benar-benar memastikan dengan teliti terkait kondisi kendaraan terutama pada bagian fisik dan dokumen-dokumen mobilnya ya!
- Sisihkan 20-30% Gaji untuk Ditabung
Cara yang tepat dalam menabung membeli mobil impian adalah dengan tidak menghabiskan seluruh gaji untuk ditabung, tetapi cukup sisihkan 20% hingga 30% dari penghasilan bulanan Anda untuk ditabung.
Cara ini cukup aman, sehingga Anda masih dapat menggunakan sisa gaji untuk kebutuhan harian Anda. Pastikan juga agar selama menabung, Anda sama sekali tidak memiliki pengeluaran yang besar!
- Cari Pemasukan Tambahan!
Demi bisa mendapatkan kendaraan impian Anda, selain mengetatkan ikat pinggang atau berhemat, mungkin Anda perlu mendapatkan penghasilan tambahan.
Seiring majunya teknologi, mencari penghasilan tambahan pun sudah sangat mudah, baik itu sebagai seorang pekerja freelance hingga menjual barang atau produk secara online ini dapat Anda jadikan salah satu cara demi bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
Namun jangan sampai penghasilan tambahan membuat pekerjaan utama Anda terganggu apalagi sampai membuat Anda kelelahan. Alih-alih mendapatkan mobil impian, yang Anda tabungan membeli mobil pun terpakai karena Anda terlalu memforsir tubuh.
- Manfaatkan Bonus Tahunan dan THR!
Demi bisa segera memiliki mobil impian, Anda dapat memanfaatkan bonus tahunan dan juga THR lho. Bukan untuk dihabiskan tetapi untuk di tabung ya!
- Pertimbangkan untuk Kredit Kendaraan
Jika Anda termasuk tipe yang tidak ingin mengeluarkan uang tunai secara langsung, mungkin Anda dapat mempertimbangkan untuk mengambil kredit kendaraan.
Meskipun saat ini telah banyak jasa kredit kendaraan yang ditawarkan, ada baiknya bagi Anda untuk mempertimbangkannya secara matang baik pada besarnya bunga, cicilan tiap bulan, biaya administrasi dan asuransi yang akan Anda bayarkan.
Mengumpulkan uang demi dapat membeli mobil yang Anda impikan bukanlah hal yang mudah karena akan melalui proses yang panjang dan juga melelahkan.
Hanya saja, ketika Anda telah menetapkan target, pengelolaan keuangan yang baik serta disiplin yang tinggi selama menabung membeli mobil yang Anda idamkan. Maka semua hal tersebut akan memudahkan Anda untuk mencapai tujuan dan target Anda.
Ingin memiliki mobil Suzuki impianmu? Segera kunjungi Dealer Suzuki Trada terdekat atau website https://suzukitrada.co.id/.