Berita

    Featured Image

    Ketahui Cara Melepas Aki Mobil yang Benar dan Tips Merawatnya.

    Aki adalah komponen yang esensial untuk kendaraan bermotor. Ketika ada masalah pada aki terkadang komponen ini perlu dilepas dari mobil untuk dibersihkan atau diisi kembali cairannya. Cara melepas aki mobil tidak boleh sembarangan. 

    Aki harus dilepas dengan hati-hati dan teliti. Supaya tidak merusak komponen lain atau membahayakan diri Anda.  Karena cairan di dalam aki bersifat korosif. 

    Cara Melepas Aki Mobil

    Cara melepas aki sebenarnya cukup mudah. Hanya saja perlu dilakukan dengan hati-hati dan jangan terburu-buru. Siapkan juga peralatan standar seperti kunci pas, obeng, dan tang. Kemudian coba ikuti tahapan cara melepas aki di bawah ini:

    • Matikan Mesin Mobil

    Matikan dulu mesin mobil sebelum melepas aki. Karena mencabut aki di saat kondisi mesin masih hidup bisa menyebabkan korsleting. Maka dari itu, pastikan dulu mesin mobil sudah mati sebelum mengambil aki. 

    • Lakukan Secara Hati-hati

    Hal yang perlu Anda ingat adalah lakukan semua tahapan melepas aki dengan hati-hati. Keteledoran bisa menimbulkan masalah. Tadinya Anda hanya ingin melepas aki untuk mengisi ulang cairan aki, komponen lain malah ikut rusak.

    • Lepaskan Dulu Kutub Negatif

    Langkah pertama saat hendak melepaskan aki mobil yaitu, Cabut dulu klem kutub negatif pada aki. 

    Tanda dari kutub negatif yaitu simbol minus (-) dan memiliki warna hitam. Melepas lebih dulu kutub negatif dilakukan untuk mencegah terjadinya korsleting.

    • Lepaskan Kutub yang Positif

    Setelah bagian kutub negatif aki terlepas, Anda bisa mulai melepas bagian kutub aki yang positif. Tandanya adalah lambang plus (+) dan memiliki warna merah. 

    • Lepas Bracket Aki

    Aki mobil terpasang pada rangka kendaraan menggunakan bracket. Anda perlu melepaskan bracket ini memakai kunci pas dengan nomor 10 atau bisa juga nomor 12. 

    • Angkat Aki Perlahan dengan Tegak Lurus

    Setelah bracket dilepas, klem kutub dan kabel juga sudah tidak tersambung lagi, aki bisa diangkat keluar dari mobil. Namun saat Anda mengangkatnya lakukan secara perlahan, tidak perlu terburu-buru. 

    Pastikan Anda mengangkat aki mobil dalam posisi tegak lurus. Menjaga supaya cairan aki yang berbahan logam tidak tumpah. Sebab jika sampai tumpah dan mengenai tangan atau kaki, kulit bisa mengalami iritasi. Akan terasa seperti luka bakar.