Berita

    Pemula Masuk, Ini Cara Parkir Mobil Matic yang Benar

    Parkir mobil seperti sebuah kegiatan sederhana bagi mereka yang sudah terbiasa menggunakan mobil matic. Namun, apa jadinya jika pemula yang melakukannya? Ini bukan lagi menjadi sebuah kegiatan yang sederhana.

    Untuk pemula yang masih tergolong baru bisa mengemudikan mobil sendiri, baik itu mobil matic maupun manual, ternyata memarkirkan mobil bisa menjadi hal yang sulit karena bisa saja salah memarkir kendaraan malah menyenggol kendaraan atau benda lainnya.

    Ada beberapa mobil yang cukup sensitif. Jika P sering masuk sebelum parkir, ini bisa menyebabkan gearboxnya kemungkinan akan terkunci dan menyebabkan gearbox cepat rusak. Agar hal itu tidak terjadi, kami berikan beberapa tips parkir untuk Anda.

    Cara Parkir Mobil Mundur untuk Pemula

    Sebagai pemilik mobil matic, Anda harus memahami terlebih dahulu karakteristik dari mobil agar bisa melakukan cara parkir mobil yang baik. Berikut kami berikan beberapa tipsnya. 

    1. Kuasai Area Belakang

    Cara parkir mobil mundur yang pertama yaitu dengan menguasai area belakang. Anda bisa menoleh langsung ke arah belakang dan tidak harus hanya mengandalkan kaca spion saja. 

    Caranya cukup mudah yaitu dengan meletakkan tangan kanan pada posisi kemudi di arah jam 12. Kemudian lepaskan tangan kiri. Lihat ke arah kiri untuk memastikan gerakan mobil mundur tepat ke tempat parkir 

            2. Pahami Arah Ban saat Berbelok

    Mengetahui posisi ban Anda saat berbelok akan sangat membantu Anda saat menggerakkan buritan mobil. Ketika Anda ingin mundur ke arah kanan, maka roda kemudi harus diputar ke kanan. Begitupun sebaliknya.

    Pada awal percobaan pasti akan sedikit rumit. Namun, bila sering berlatih Anda akan terbiasa melakukannya. Sebagai tips, Anda bisa mencobanya dengan pintu bagasi yang terbuka untuk memudahkan melihat arah pergerakan mobil.

            3. Gunakan Rem untuk Mengatur Kecepatan

    Dengan menguasai rem, akan membantu Anda saat belajar cara parkir mobil matic. Misalnya, saat Anda menginjak gas terlalu kencang, Anda bisa mengurangi kecepatannya dengan menginjak rem secara teratur.

    Keterampilan ini sangat penting untuk dimiliki. Agar, saat Anda parkir mundur di gedung parkir, tidak ada lagi kejadian mobil terjun ke bawah karena salah injak pedal. 

            4. Jangan Lupakan Arah Depan

    Meskipun parkir mundur, Anda harus tetap mengawasi arah depan. Anda tidak harus berlama-lama memperhatikan arah depan, cukup sekilas saja. Tetap prioritaskan pandangan ke belakang.