Kenapa Beberapa Mobil Memiliki Spoiler, dan Apakah Benar-Benar Berguna?

Banyak pengemudi yang menganggap spoiler mobil hanyalah aksesoris yang dapat menambah nilai estetika. Padahal, komponen spoiler ini memiliki fungsi yang cukup penting. Terlebih jika Anda memiliki mobil jenis sporty yang aspek aerodinamika sangat penting.
Lalu, sebenarnya apa fungsi dari komponen spoiler? Apakah penggunaannya hanya sebatas aksesoris semata? Anda dapat simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Fungsi Penting Komponen Spoiler Mobil
Beberapa pengemudi mobil mungkin memasang komponen spoiler hanya untuk gaya saja. Tapi, ternyata dibaliknya terdapat fungsi penting dari komponen satu ini. Apa saja fungsi penting dari komponen spoiler yang patut Anda ketahui, antara lain:
-
Mobil Jadi Lebih Aerodinamis
Fungsi utama dari komponen spoiler mobil adalah agar mobil lebih aerodinamis. Fungsi ini biasanya lebih optimal jika tipe mobil yang digunakan berjenis sedan, minibus dan hatchback.
Memasang komponen spoiler pada mobil juga berfungsi untuk meningkatkan performa mobil Anda. Karena lekukan pada bagian spoiler mampu memberikan kestabilan yang baik pada mobil, terlebih jika mobil melaju pada kecepatan tinggi.
-
Fungsi Kendali Mobil Meningkat
Aspek wing yang terdapat pada komponen spoiler mobil membuat pengemudi lebih dapat mengontrol kemudian ketika berkendara. Inilah yang membuat fungsi kendali mobil lebih tinggi ketika Anda memasang komponen spoiler pada mobil,
Selain itu, spoiler mobil juga membuat sisi-sisi mobil Anda lebih stabil dari terpaan angin kencang. Contohnya, ketika Anda berkendara dengan kecepatan tinggi tentu terpaan angin lebih besar. Adanya komponen spoiler dapat mengontrol kondisi ini.
-
Mencegah Kotoran dari Belakang Mobil
Komponen spoiler pada mobil juga berguna untuk mencegah kotoran yang berasal dari belakang mobil. Khususnya jika mobil Anda adalah mobil tipe hatchback seperti Suzuki Baleno dan Suzuki S-Presso.
Tipe mobil hatchback sering mengalami turbulensi udara, khususnya di bagian belakang. Hal ini menyebabkan banyak debu atau kotoran yang berputar di sekitarnya. Inilah tugas dari komponen spoiler mobil yang terpasang di belakang mobil.
-
Menambah Tekanan Bawah Mobil
Fungsi komponen spoiler untuk mobil yang terakhir adalah menambah tekanan di bawah mobil atau downforce. Tekanan di bawah mobil berfungsi untuk mengurangi gaya angkat yang disebabkan oleh kecepatan tinggi.
Jadi, jika Anda memasang spoiler mobil pada komponen mobil, risiko kecelakaan karena kestabilan mobil hilang dapat terhindar. Namun, pastikan pemasangan komponen spoiler tepat dan komponen yang digunakan berkualitas baik.
Perbedaan Fungsi Spoiler Mobil Balap dan Mobil Harian
Karena banyak pengemudi mobil yang menganggap komponen spoiler hanya untuk mobil jenis sporty. Maka, Anda juga perlu tahu lebih dalam perbedaan spoiler untuk mobil balap dan mobil harian.
Secara umum, fungsi spoiler pada mobil balap dan harian sama-sama untuk menghasilkan gaya aerodinamika agar mobil tidak mudah kehilangan kendali saat kecepatan tinggi. Perbedaan yang signifikan mungkin terdapat pada aspek kegunaan.
Karena mengemudi mobil harian tidak mungkin secepat mobil balap, jadi biasanya spoiler mobil digunakan untuk aksesoris agar lebih menarik saja. Sebaliknya, untuk mobil balap, komponen spoiler sangat berfungsi optimal karena kecepatan mobil balap yang begitu tinggi.
Jadi itulah pembahasan mengenai komponen fungsi spoiler pada mobil Anda. Penggunaan komponen spoiler sah-sah saja asalkan Anda menggunakan komponen yang berkualitas baik agar fungsinya tetap optimal.
Jika Anda butuh informasi lain terkait komponen penting mobil seperti spoiler mobil, Anda dapat klik dan akses situs Suzuki berikut ini. Di sini artikel lengkap terkait perawatan otomotif bisa Anda dapatkan.