Mana yang Lebih Baik? Mobil Bekas: Kelebihan dan Kekurangan
Jika kita membicarakan mobil bekas, maka bisa dibilang akan sangat tricky. Karena membeli mobil bisa dibilang perlu banyak pertimbangan. Namun, yang biasanya menjadi pertanyaan adalah apakah akan membeli mobil baru atau membeli mobil bekas. Meskipun mobil baru memiliki daya tarik fitur-fitur terkini dan aroma mobil baru yang khas, memilih kendaraan bekas memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Oleh karena itu, bagi Anda yang mungkin masih ragu. Artikel ini, akan membahas mengenai aspek-aspek yang perlu dipertimbangan ketika membeli mobil bekas.
Keuntungan Mobil Bekas
1. Biaya Lebih Terjangkau
Keuntungan paling menonjol dari membeli mobil bekas adalah penghematan biaya. Mobil baru terdepresiasi dengan cepat dalam beberapa tahun pertama, menjadikannya pilihan yang kurang ekonomis. Di sisi lain, mobil bekas telah mengalami kurva penyusutan yang paling curam, sehingga Anda dapat memperoleh kendaraan dengan harga yang jauh lebih rendah.
Unsplash.com
2. Biaya Asuransi Lebih Rendah
Premi asuransi umumnya lebih rendah untuk mobil bekas dibandingkan dengan mobil baru. Karena nilai mobil bekas lebih rendah, perusahaan asuransi biasanya mengenakan biaya lebih sedikit untuk menutupi potensi kerusakan atau kerugian.